Gb. Penegakkan sholat berjama'ah bersama santri
"
Gb. Bp Sumaryono menyemak bacaan Al-Qur'an santri putra
Geliat Dakwah di Musholla AS-Salamah Walikan Pulutan Wonosari Gunungkidul
Musholla As-Salamah yang terletak di dusun Walikan desa Pulutan kecamatan Wonosari Kabupaten Gunungkidul merupakan salah satu Musholla yang penuh dengan aktifitas kegiatan setiap harinya.Musholla yang terletak berhimpitan dengan rumah bapak Drs Sumaryono tersebut didirikan oleh masyarakat Walikan dengan ukuran 6m x 6 m dan terlihat artistic.
Kegiatan-kediatan setiap harinya antara lain :
1.Sholat 5 waktu berjama’ah
2. TPA setiap hari, ba’da Ashar sampai Magrib (menulis arab, baca iqro’, hafalan surat pendek,
hafalan do’a, bacaaan sholat, istirahat bermain)
3. Terjemahan Qur’an ba’da magrib (khusus bagi santri yg sudah Qur’an)di bawah asuhan bapak Siswo Prayogo
4. Kajian Hadist Riyadhus Sholihin tiap hari, ba’da Magrib, Isya’, Subuh
5. Pengajian Hadist Arba’in tiap hari Jum’at, Sabtu, Ahad ba’da Isya’
6. I’tikaf pada sepertiga malam terakhir
Dengan jumlah santri sekitar 23 santri putra dan putri setiap hari aktif mengadakan kegiatan dibawah asuhan bapak Drs Sumaryono. Dengan telaten dan sabar bapak Sumaryono membimbing santri-santrinya agar kelak bisa menjadi generasi yang mau dan mampu menolong agama Allah.Walaupun latar belakan pendidikan formal beliau dari teknik arsitektur tetapi sebagai seorang muslim beliau merasa mempunyai kewajiban untuk menyiapkan generasi Islam yang kuat baik dari segi ilmu pengetahuan apalagi dari segi aqidahnya.
Disela –sela beliau mengajar di SMK N 2 Wonosari dan mengurusi usaha ternak burung puyuh ,bapak Drs Sumaryono masih menyisihkan waktu dan tenaganya dengan mengurusi santri-santrinya mulai dari mengajarnya, membuat jadwal pelajaran, membuat jadwal piket santri mencari dan melengkapi sarana belajar dan mengajar dan sebagainya.
Demikian sekilas kegiatan di musholla As-Salamh dusun walikan desa Pulutan kecamatan Wonosari kabupaten Gunungkidul.Semoga Allah SWT selalu memberi kekuatan kepada pengelola-pengelolanya dan terutama pada bapak DRs Sumaryono yang dengan gigih dan telaten mengursi segala sesuatunya. Amien.
Hikmah :96. Jikalau sekiranya penduduk negeri-negeri beriman dan bertakwa, pastilah Kami akan melimpahkan kepada mereka berkah dari langit dan bumi, tetapi mereka mendustakan (ayat-ayat Kami) itu, maka Kami siksa mereka disebabkan perbuatannya.( Q.S 7. Al-A'raaf ayat 96)Ikuti Umroh MUrah di :Mitra-Haji.com