FKOGK
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Forum Komunitas Online Gunungkidul
 
IndeksJual BeliPortal FKOGKLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal

Go down 
2 posters
PengirimMessage
akhmad subekti
Koordinator
akhmad subekti


Lokasi : wonosari
Reputation : 3
Join date : 30.03.08

Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal Empty
PostSubyek: Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal   Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal Icon_minitimeMon Jul 28, 2008 4:09 pm

Sarana air bersih Goa Pego, Desa Giriasih, Kecamatan Purwosari yang dikelola secara swadaya mandiri oleh masyarakat, ternyata belum bisa beroperasi secara maksimal. Selain pompanya kurang besar, juga pengelolaannya kurang maksimal, sehingga pelayanan air bersih ke wilayah ini sempat tersendat-sendat. Bahkan beberapa waktu lalu sarana air bersih ini sempat macet, karena ada kerusakan jaringan, namun saat ini sudah beroperasi kembali, setelah dilakukan perbaikan. Demikian dikatakan Kepala Desa Giriasih Pardiyana yang ditemui KR Jumat (25/7).
Disebutkan bahwa sarana air bersih yang mengambil air dari sumber Goa Pego dibangun atas kerja sama masyarakat Giriasih dengan Yayasan Satu Nama Yogyakarta, mulai dioperasionalkan sejak 2006, dengan sasaran pelayanan masyarakat Giri asih dan sebagian Girijati, Kecamatan Purwosari.
Selain dibangun bak penampungan juga sambungan ke rumah-rumah lewat jaringan SR. Namun jaringan SR baru direalisasikan di Dusun Klepu sekitar 99 KK, sedangkan rencana pemasangan SR seluruh desa sebanyak 425 KK belum bisa terlaksana, karena biayanya cukup tinggi yakni antara Rp 225 - Rp 400 ribu/ setiap SR.
Diakui oleh Pardiyana bahwa saat ini masih ada jaringan pipa dan asesoris yang masih rusak, yang akibatnya air tidak bisa lancar sampai di bak atau ke rumah-rumah, tambah Pardiyana.
Sarana air bersih Goa Pego yang pengelolaannya ditangani oleh Badan Pengelola Air Minum (BPAM) Giriasih, sempat menghadapi kendala, karena sebagian pengurus pengelola tidak aktif, sehingga oleh kepala desa diambil inisiatif untuk dilakukan koordinasi dengan seluruh pengelola agar pengelolaannya lebih sehat, mengingat pembangunan sarana air minum tersebut dibiayai dengan dana ratusan juta rupiah.
Agar sarana air ini bisa menjangkau sasaran lebih luas, pihak pengelola dan pemerintah desa berupaya perlu ada penggantian pompa atau penambahan pompa serta perbaikan jaringan pipa.
Pemerintah Desa Giriasih sudah mengajukan permohonan kepada Bupati Gunungkidul agar diberikan bantuan pompa dan penambahan jaringan, agar air yang debitnya cukup melimpah ini bisa dinikmati oleh seluruh penduduk. Karena pada musim kemarau ini masih ada sebagian warga Giriasih yang masih kesulitan air, karena belum mendapatkan layanan dari sarana air bersih Goa Pego.
Camat Purwosari Winaryo SH yang dikonfirmasi secara terpisah menyebutkan bahwa sarana air bersih Goa Pego saat ini berjalan lancar, hanya saja memang rencana pemasangan jaringan SR belum bisa terealisasi, karena warga merasa berat. Namun paling tidak air sudah sampai ke bak-bak penampungan sehingga warga tidak harus berjalan kaki lebih jauh.
Dengan beroperasinya sarana air bersih Pego khusus untuk Desa Giriasih tidak lagi didrop air dari kecamatan, katanya.
Kembali Ke Atas Go down
http://wasiat.multiply.com
Ipung Purwanto
Camat
Ipung Purwanto


Lokasi : Lubang Buaya Jaktim
Reputation : 5
Join date : 08.03.08

Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal Empty
PostSubyek: Re: Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal   Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal Icon_minitimeWed Jul 30, 2008 3:32 pm

Pihak pemerintah po ra ngucurke dana ki yo....Mesakno rakyatmu ....
Mugo mugo enggal oleh kucuran dana...
Kembali Ke Atas Go down
 
Pengelolaan Air Goa Pego Kurang Maksimal
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Pemkab Gunungkidul Standarisasi Pengelolaan Warnet
» Kecepatan download maksimal kamu
» Gunungkidul Kurang 800 Guru
» Desa Kawasan Konservasi mengundang Investor untuk kerjasama pengelolaan rumah makan etnik di Gunungkidul
» kurang kerjaan

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FKOGK :: ALL ABOUT GUNUNGKIDUL :: Berita Hangat Gunung Kidul-
Navigasi: