Penipuan dengan mengatasnamakan Kementrian Pendidikan Nasional
kami terima lewat sekolah dengan sasaran Lembaga Kursus Yang dimiliki
oleh sekolah.Surat pemberitahuan tersebut dengan Kop Surat : KEMENTRIAN
PENDIDIKAN NASIONAL,DIREKTORAT PENDIDIKAN NONFORMAL DAN
INFORMAL,DIREKTORAT PEMBINAAN KURSUS DAN KELEMBAGAAN.
Melihat kop surat dan kertas surat serta tanda tangan yang ada memang
meyakinkan bagi siapa saja yang menerimanya,tetapi di akhir surat
terdapat keterangan agar lembaga kursus tersebut menghubungi seseorang
dengan no hp nya sekaligus.Setelah dihubungi ternyata isinya
mensyaratkan bila ingin mendapatkan bantuan harus mentransfer sejumlah
uang lewat rekening tertentu.
Kejadian 5 TK yang sudah menerima surat pemberian bantuan dengan
syarat mentransfer sejumlah uang dan ternyata setelah uang sudah
ditransfer bantuan tidak keluar bahkan tidak ada menjadikan lembaga
kursus kami tidak melayani permintaan transfer uang tersebut.
Untuk itu bagi lembaga pendidikan baik formal maupun non formal yang
menerima surat pemberitahuan bantuan tetapi dengan syarat haruys
mentransfer sejumlah uang agar lebih hati-hati dan waspada sebab
kemungkinan hanya sebuah penipuan.Sebaiknya kros cek pada dinas yang
terkait apakah ada bantuan atau tidak, minimal tidak mentransfer uang
terlebih dahulu sebab bila sudah terlanjur ditransfer maka sulit bahkan
tidak bisa diambil kembali dananya.
Mohon berhati-hati dengan penipuan gaya baru saat ini.
Hikmah:“Barangsiapa berwudhu dengan baik keluarlah dosa-dosanya dari jasadnya sampaipun dari bawah kuku-kukunya. “(HR. Muslim)