FKOGK
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Forum Komunitas Online Gunungkidul
 
IndeksJual BeliPortal FKOGKLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 Tips Belanja Efektif

Go down 
2 posters
PengirimMessage
PeRAK cell
KorLap
PeRAK cell


Lokasi : Jogja-Wonosari PP
Reputation : -23
Join date : 08.03.09

Tips Belanja Efektif Empty
PostSubyek: Tips Belanja Efektif   Tips Belanja Efektif Icon_minitimeSat Apr 25, 2009 4:13 am

Hampir semua wanita boleh dibilang berteman akrab dengan yang namanya belanja. Kegiatan berbelanja memang memiliki kesenangan tersendiri, mulai dari berburu, memilih, hingga mendapatkan barang-barang baru.

Namun, jika Anda tidak ingin membuang uang dengan percuma hanya untuk barang-barang yang tergolong 'cepat basi' alias tak bertahan lama (khususnya dalam hal tren), maka ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan.


* Belilah barang atau pakaian yang benar-benar Anda sukai. Jika Anda menyukainya, maka barang tersebut pasti tidak akan 'tersisihkan' dengan mudah.

* Belilah juga barang atau pakaian dengan tren standar, artinya barang ini bisa tetap membuat Anda tampil bergengsi sekalipun jika trennya sudah lewat.

* Walau jarang pergi ke pesta, tak ada salahnya jika Anda membeli gaun dan aksesoris pesta yang agak sedikit mewah. Yah, itung-itung hanya sebagai persiapan saja jika ada kondangan mendadak.

Namun, bila Anda tak suka memakai gaun, maka Anda bisa membeli atasan cantik yang pas dan tampak mewah walau hanya jika dipadu dengan jeans saja.

Tambahkan juga aksesoris seperti kalung atau anting cantik. Jika ditambah lagi dengan tas elegan, maka Anda pun siap tampil cantik saat menghadiri pesta apapun.

* Selain, pakaian, gaun, aksesoris, dan tas, maka Anda juga perlu memiliki jaket atau blazer kasual. Pastikan Anda memilih yang berwarna netral, seperti hitam, putih, cokelat, atau krem, sehingga pas untuk dipadukan dengan baju warna apapun.

* Setelah membahas segala pernak-pernik yang bisa mempercantik penampilan Anda, tetap jangan lupakan bagian yang tak kalah pentingnya, yaitu alas kaki.

Penampilan yang sudah oke sekalipun bisa menjadi tidak oke jika Anda memakai sepatu yang salah.

Anda wajib memiliki beberapa sepatu. Pilihlah sepatu dengan warna netral sehingga pas untuk dikenakan dengan gaun apapun dan dalam situasi apapun. Sebaiknya Anda juga memiliki sepatu kerja dan sepatu olah raga. Sandal cantik yang nyaman dipakai juga wajib ada dalam koleksi alas kaki Anda.



Pernik-pernik pelengkap lain seperti syal, topi, kacamata, dan lainnya bisa Anda tambahkan jika Anda memiliki dana ekstra. Selamat berbelanja dengan efisien!
Kembali Ke Atas Go down
http://perakcell.blogspot.com
sacho_eka
Pengawas
sacho_eka


Lokasi : tangerang- banten
Reputation : 36
Join date : 03.11.08

Tips Belanja Efektif Empty
PostSubyek: Re: Tips Belanja Efektif   Tips Belanja Efektif Icon_minitimeThu Aug 02, 2012 12:10 am

suwun tips nya mas perak
Kembali Ke Atas Go down
http://kiossticker.com
 
Tips Belanja Efektif
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» Tips Belanja Pakaian anak dan Dewasa
» METODE BELAJAR MENGAJAR AL QUR ANYANG EFEKTIF
» alat kontrol yang paling baik dan efektif
» Belanja Online Murah
» Belanja Pakaian Di FO (Factory Outlet)

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FKOGK :: LOUNGE 'N CHIT-CHAT :: Fashion dan Desain-
Navigasi: