FKOGK
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.


Forum Komunitas Online Gunungkidul
 
IndeksJual BeliPortal FKOGKLatest imagesPencarianPendaftaranLogin

 

 Nyamuk Aedes Aegypti

Go down 
+2
macanWong7
widjiume
6 posters
PengirimMessage
widjiume
Camat
widjiume


Lokasi : BEKASI
Reputation : 9
Join date : 21.12.11

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeTue Dec 04, 2012 2:07 pm

Jenis nyamuk Aedes aegypti merupakan jenis nyamuk yang dapat membawa virus dengue penyebab penyakit demam berdarah. Selain dengue, A. aegypti juga merupakan pembawa virus demam kuning (yellow fever) dan chikungunya.

Penyebaran jenis ini sangat luas, meliputi hampir semua daerah tropis di seluruh dunia. Sebagai pembawa virus dengue, A. aegypti merupakan pembawa utama (primary vector) dan bersama Aedes albopictus menciptakan siklus pernyebaran dengue di desa dan kota. Mengingat keganasan penyakit demam berdarah, masyarakat harus mampu mengenali dan mengetahui cara-cara mengendalikan jenis ini untuk membantu mengurangi pernyebaran penyakit demam berdarah.

Ciri-ciri jentik Aedes aegypti :
1. Bentuk siphon besar dan pendek yang terdapat pada abdomen terakhir
2. Bentuk comb seperti sisir
3. Pada bagian thoraks terdapat stroot spine
Ciri-ciri nyamuk Aedes aegypti :
1. Bentuk tubuh kecil dan dibagian abdomen terdapat bintik-bintik serta berwarna hitam.
2. Tidak membentuk sudut 90º
3. Penyebaran penyakitnya yaitu pagi atau sore
4. Hidup di air bersih serta ditempat-tempat lain yaitu kaleng-kaleng bekas yang bisa menampung air hujan
5. Penularan penyakit dengan cara membagi diri.
6. Menyebabkan penyakit DBD.

Berikut ini beberapa penjelasan seputar nyamuk aedes aegypti untuk anda :

a) Perilaku dan siklus hidup
Aedes aegypti bersifat diurnal atau aktif pada pagi hingga siang hari. Penularan penyakit dilakukan oleh nyamuk betina karena hanya nyamuk betina yang mengisap darah. Hal itu dilakukannya untuk memperoleh asupan protein yang diperlukannya untuk memproduksi telur. Nyamuk jantan tidak membutuhkan darah, dan memperoleh energi dari nektar bunga ataupun tumbuhan. Jenis ini menyenangi area yang gelap dan benda-benda berwarna hitam atau merah. Demam berdarah kerap menyerang anak-anak karena anak-anak cenderung duduk di dalam kelas selama pagi hingga siang hari dan kaki mereka yang tersembunyi di bawah meja menjadi sasaran empuk nyamuk jenis ini.

b) Pengendalian Vektor
Cara yang hingga saat ini masih dianggap paling tepat untuk mengendalikan penyebaran penyakit demam berdarah adalah dengan mengendalikan populasi dan penyebaran vektor. Program yang sering dikampanyekan di Indonesia adalah 3M, yaitu menguras, menutup, dan mengubur :
• Menguras bak mandi, untuk memastikan tidak adanya larva nyamuk yang berkembang di dalam air dan tidak ada telur yang melekat pada dinding bak mandi.
• Menutup tempat penampungan air sehingga tidak ada nyamuk yang memiliki akses ke tempat itu untuk bertelur.
• Mengubur barang bekas sehingga tidak dapat menampung air hujan dan dijadikan tempat nyamuk bertelur.

Beberapa cara alternatif pernah dicoba untuk mengendalikan vektor dengue ini, antara lain mengintroduksi musuh alamiahnya yaitu larva nyamuk Toxorhyncites sp. Predator larva Aedes sp. ini ternyata kurang efektif dalam mengurangi penyebaran virus dengue.
Penggunaan insektisida yang berlebihan tidak dianjurkan, karena sifatnya yang tidak spesifik sehingga akan membunuh berbagai jenis serangga lain yang bermanfaat secara ekologis. Penggunaan insektisida juga akhirnya memunculkan masalah resistensi serangga sehingga mempersulit penanganan di kemudian hari.

Demikian seputar Jenis nyamuk Aedes aegyptii yang sudah banyak ditulis oleh rekan-rekan blogger.
Kembali Ke Atas Go down
http://widjiume.web.id
macanWong7
Koordinator
macanWong7


Lokasi : www.batuzakar.net
Reputation : 5
Join date : 22.02.09

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeTue Dec 04, 2012 6:34 pm

Bagus, sebab bersih itu sehat
dan kebersihan sebagian dari iman
sehatpun mahal harganya
(bayangno, mlebu rumah sakit duite akeh to?)
Kembali Ke Atas Go down
http://www.batuzakar.net
sacho_eka
Pengawas
sacho_eka


Lokasi : tangerang- banten
Reputation : 36
Join date : 03.11.08

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeThu Jan 03, 2013 1:49 pm

nice info mbak... joz
Kembali Ke Atas Go down
http://kiossticker.com
widjiume
Camat
widjiume


Lokasi : BEKASI
Reputation : 9
Join date : 21.12.11

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeSun Feb 10, 2013 11:45 pm

sacho_eka wrote:
nice info mbak... joz

Tambah reutasi gak yo...?? ngakakk ngakakk ngakakk


Glutera
Kembali Ke Atas Go down
http://widjiume.web.id
herbrata
KorLap
herbrata


Lokasi : DI Panjaitan 14 Penas Cawang Halim
Reputation : 0
Join date : 18.12.13

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeWed Dec 18, 2013 7:38 pm

gw udah pernah masuk RS gara2x nyamuk pembawa DBD ini ...
Kembali Ke Atas Go down
http://gmrapihjaya.web.indotrading.com/
widjiume
Camat
widjiume


Lokasi : BEKASI
Reputation : 9
Join date : 21.12.11

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeSat Mar 15, 2014 5:40 pm

loncat loncat 
Kembali Ke Atas Go down
http://widjiume.web.id
bahqri.dixie
Koordinator
bahqri.dixie


Lokasi : Gunungkidul
Reputation : 8
Join date : 10.07.12

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeSat Mar 15, 2014 7:56 pm

sipa pokok e
Kembali Ke Atas Go down
http://bahqriimages.blogspot.com
vixitev
Lurah
vixitev


Lokasi : Indonesia
Reputation : 0
Join date : 30.10.16

Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitimeFri Jan 17, 2020 7:28 am

Maka dari itu kita harus berhati-hati dalam hal ini agar terhindarkan dari nyamuk aedes aegypti ini. Berhubung efeknya cukup membuat kesehatan jadi terganggu.
Kembali Ke Atas Go down
http://www.firewoodfx.com
Sponsored content





Nyamuk Aedes Aegypti Empty
PostSubyek: Re: Nyamuk Aedes Aegypti   Nyamuk Aedes Aegypti Icon_minitime

Kembali Ke Atas Go down
 
Nyamuk Aedes Aegypti
Kembali Ke Atas 
Halaman 1 dari 1
 Similar topics
-
» BERANTAS NYAMUK DBD !!!!
» HP OBAT NYAMUK
» Kelambu nyamuk cantik

Permissions in this forum:Anda tidak dapat menjawab topik
FKOGK :: ALL ABOUT GUNUNGKIDUL :: Medis-
Navigasi: